Perwakilan 2 dosen bersama 2 mahasiswa dari Program Studi Bioteknologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta (UNISA Yogya) melakukan kunjungan tahunan ke Univerisit Malaysia Pahang Al-Sultan Abdullah (UMPSA) pada Jum’at, tanggal 12 Januari 2024. Kunjungan kali ini telah mendapatkan sambutan baik dari pihak UMPSA dan berpeluang berkunjung ke Centre of Excellence: Bio-Aromatic Research Center of Excellence (BIOAROMATIC) yang sebelumnya didirikan pada tahun 2014 berdasarkan bioteknologi industri yang berfokus pada penelitian, pengembangan dan komersialisasi produk aromatik berbasis bahan alam dan bioteknologi. Penyambutan dihadiri langsung oleh Director of Bioaromatic Research Centre, Assoc. Prof. Dr. Roshahliza M Ramli yang juga menyatakan bahwa kunjungan dari UNISA Yogya merupakan kunjungan yang pertama diterima di BIOAROMATIC pada tahun 2024. Beliau juga menyampaikan bahwa BIOAROMATIC bersedia menjadi tempat pelaksanaan riset untuk kerjasama penelitian antara UNISA Yogya dan UMPSA.
Pada kunjungan pertama dari UNISA Yogya, Che Mohd Aizal bin Che Mohd yang merupakan ‘Research Officer’ di BIOAROMATIC menjadi perwakilan untuk memperkenalkan seputar riset yang sedang dijalankan di pusat riset tersebut, beberapa riset yang sedang berjalan adalah menghasilkan aromatik dari bahan sintetik yang aman, inovasi dalam E-Nose Sensor serta CBR artificial intelligence. Selain itu, riset utama yang dijalankan di BIOAROMATIC adalah dalam penghasilan dan analisis bau aromatik dari kayu gaharu. Kayu gaharu memiliki wangi yang eksotis, manis, dan hangat dengan sentuhan musky. Che Mohd Aizal bin Che Mohd juga menyatakan bahwa UMPSA menjadi salah satu penghasil produk aromatik kayu gaharu di Malaysia yang sentiasa mengeksport hasilnya ke luar negeri.
Kedua dosen Prodi Bioteknologi yaitu saudari Sharfina Mutia Syarifah, B.Sc., M.EngTech (Koordinator Kerjasama Bioteknologi) dan juga Ibu Dinar Mindrati Fardhani, S.P., M.Biotech, Ph.D. (Koordinator Laboratorium Prodi) sangat antusias dan berterima kasih atas kesempatannya dipertunjukkan proses ekstraksi minyak dari kayu gaharu dan sehingga proses analisisnya yang menggunakan berbagai alatan seperti GC-FID dan GC-MS yang juga ditawarkan dalam bentuk layanan dan konsultansi untuk analisis kimia aromatik. Kedua mahasiswa dari Prodi bioteknologi juga berkesempatan untuk melihat langsung dan mempelajari proses penelitian bioteknologi industri. Hasil kunjungan ini diharapkan dapat direalisasikan dalam kerjasama penelitian antara UNISA Yogya dan UMPSA khususnya dalam pendekatan riset di bidang kehalalan dan bioaromatik.